Sudah hampir 1 tahun saya jadi seorang mama. Jujur saya ingin menepuk pundak saya sendiri dan bilang "you've done a pretty good job."
Apakah saya sudah melakukan semua yang seharusnya seorang mama lakukan? Well, I don't think so. Saya masih melakukan banyak sekali kesalahan dan kadang saya merasa saya ini bukan mama yang baik.
Perasaan ini sering timbul di pagi hari, ketika saya harus mencium Axl dan say goodbye untuk berangkat ke kantor. Tidak jarang Axl jadi manja dan menangis, tidak mau lepas dari pelukan saya. Dan di situlah kadang saya merasa sedih :p
Di saat ini, saya merasa harusnya saya di rumah saja, jadi full time mom buat Axl, bukan malahan mengejar karir.
Perasaan bersalah inilah yang membuat saya tidak lagi bisa have fun seperti ke salon, mani-pedi, nonton atau yoga dengan bebas. Kalaupun saya bisa melakukan hobi saya, itupun pasti di waktu dimana Axl lagi tidur atau sedang "dipinjam" oma-omanya.
Tapi perasaan bersalah ini sering kali tergantikan dengan perasaan bangga dan haru, terutama ketika Axl tiba-tiba merangkak dan memeluk mamanya. Atau ketika saya bilang "Axl, ayo mama minta kusje!" Dan dia akan memonyongkan bibirnya atau memberikan pipinya untuk dicium. Atau ketika Axl merengek minta hanya digendong mamanya.
Melihat Axl bisa berkata "pis" (please) atau membuka tangannya kalau meminta sesuatu. Atau menyaksikan dia dengan lahapnya menyantap makanan buatan saya.
Ya, di saat-saat inilah saya ingin menepuk pundak saya sendiri dan berkata, "Nia, you've done a pretty good job."
Dua minggu lagi Axl akan berumur 1 tahun. Semoga Axl juga merasa Mamanya ini sudah menjadi mama yang lumayan lah!
Comments